Monday, October 3, 2011

Aku Yang Salah


Aku ini keras dalam pendirian, meskipun seringkali memang nyata aku salah dalam menilai
tapi tetap saja tidak akan ada permintaan maaf dari mulutku.. Egoku terlalu besar untuk minta maaf. Dan malapetaka itu datang juga akhirnya.. Berdebat dengan calon tunanganku, tentang masalah pernikahan, banyak hal yang selama ini dia pendam tentang semua hal yang tidak disukainya dari aku, diluapkan hebat dalam keadaan emosi.. Seperti biasa tidak ada kata mengalah untuk perdebatan macam ini, akulah yang harus menang. Saking muntab dan marahnya, kuputuskan untuk mengakhiri pertunangan dan meminta cincin ikatannya kembali..Dan hari itu berakhir tanpa solusi yang jelas..Aku merasa benar dan menang atas semua ini, sampai datang waktunya sholat..Aku sholat lalu berdoa sekaligus merenung tentang masalah yang aku hadapi..Hari itu aku sholat dalam keadaan sangat galau dan bimbang atas hubunganku..Aku mohon petunjuk PadaNya, Agar diselesaikan semua masalahku ini.. Dan jawabanya datang dari sebuah acara televisi..MARIO TEGUH GOLDEN WAYS.. Ringkasnya, acara itu membahas tentang cinta dan bagaimana memeliharanya dalam sebuah hubungan..Menit demi menit aku dengarkan dan renungi lagi, rasanya begitu banyak pelajaran berharga yang bisa kuambil. Berfikir..berfikir dan berfikir..Sampai juga aku pada satu kondisi yang tenang dan terkontrol secara emosi. Aku salah berarti..Banyak hal yang terlalu kupaksakan dalam hubungan ini. Semuanya tentang mauku, semuanya tentang ideku, semuanya tentang acaraku..Tidak ada toleransi atas idenya, maunya dan keinginannya. Aku sudah begitu jahat membiarkannya memendam amarah dan kekecewaan yang berlarut-larut di hatinya..Ya benar, sudah jelas dan pasti sekarang AKU YANG SALAH..

No comments:

Post a Comment